Simanda Retail Pos
Simanda Retail Pos adalah aplikasi kelola manajemen usaha yang berbasis online untuk kemudahan bisnis owner mengakses dan memonitor usaha nya dari mana saja dan kapan saja. Retail Pos memiliki fitur yang super lengkap guna mendukung operasional bisnis untuk usaha toko retail seperti Toko Material Bahan Bangunan, Toko Spare Part, Minimart dan Apotek.
Mudah & Banyak Fiturnya
Dengan menggunakan aplikasi Simanda Retail Pos, pemilik usaha dapat mengakses laporan laporan usaha seperti Laporan Stock Barang Masuk, Barang Keluar & Stock Akhir, Laporan Penjualan & Pembelian, Laporan Hutang Piutang serta catatan Mutasi keuangan seperti Kas Masuk & Keluar, Biaya Operasional hingga laporan akhir yaitu Rugi Laba secara harian, bulanan maupun tahunan.
Fitur Fungsional
Simanda Retail Pos juga memiliki fitur tambahan yaitu retur barang pembelian dan retur barang penjualan yang mana fitur ini dapat diberlakukan sesuai kebijakan owner, laporan barang paling laku (fast moving), laporang barang dengan stock minim. Selain juga terdapat fungsi User Level Akses dimana tiap tiap akun memiliki akses masing masing sesuai kewenangannya berdasarkan Level Admin atau Kasir (Mesin Kasir) dan juga dilengkapi dengan fitur Request Diskon yang mendapatkan approval dari Akun Admin (owner).





